Sabtu, 08 Desember 2012

Friedel: Defoe Sama Hebatnya dengan Fowler

LONDON – Striker Tottenham Hotspur, Jermain Defoe, semakin menunjukkan penampilan yang impresif di musim ini. Pemain berusia 30 tahun ini telah menyarangkan 9 gol dari 15 penampilannya di Premier league.

Defoe juga turut menyumbang satu dari tiga gol yang diciptakan saat The Lilywhites mengahadapi Panathinaikos, Jumat (7/12/2012) lalu di ajang UEFA Europa league. Total, Pemain bertinggi badan 169 Cm ini sudah menyumbang 13 gol untuk Spurs musim ini di semua ajang.

Performa yang ditunjukkan Defoe, mengundang pujian dari sang kiper Tottenham, Brad Friedel. Kiper yang sempat membela Liverpool ini bahkan menyebut Defoe sama hebatnya dengan legenda The Reds, Robbie Fowler.

“Dia (Fowler) memiliki kemampuan yang sangat baik dalam melakukan finishing. Tidak ada keraguan untuk itu. Kehadirannya di dalam tim sangat dihormati,” puji Friedel, seperti kutipan DailyStar, Sabtu (8/12/2012).

“Saya belum pernah mendengar satu pemain tidak menyebutkan namanya ketika Anda berbicara tentang pencetak gol yang hebat, dan Fowler adalah salah satu pemain kami yang selalu disebut namanya ketika kami berbicara tentang gol,” tambahnya.

Penjaga gawang asal Amerika Serikat ini menyebutkan bahwa Defoe dan Fowler memiliki gaya permainan yang sama.

“Jermain (Defoe) mengingatkan saya banyak hal kepada Robbie (Fowler) dalam hal finishing. Keduanya pemain hebat dengan postur pendek. Jermain layak disejajarkan dengan Robbie,” kata kiper yang memperkuat Liverpool di musim 1997/1998 sampai 2000/2001 ini.

“Dengan tinggi mereka yang tidak lebih dari 170 Cm, itu sangat menyulitkan kiper manapun untuk meraih kaki mereka saat berhadapan langsung. Mereka bisa menggunakan itu sebagai kelebihan,” tutup Friedel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NO rasis dan sara